Indonesia yang kaya akan suku dan budaya, membawa pengaruh tersendiri dalam dunia kuliner Nusantara. Keanekaragaman tersebut menciptakan berbagai jenis kuliner nusantara yang jumlahnya tidak sedikit, mungkin ada ratusan atau malah ribuan kuliner yang muncul dengan cita rasa khas daerah masing-masing. Dalam perkembangannya yang begitu pesat, dewasa ini kita tidak perlu harus berkunjung ke suatu daerah tertentu untuk dapat menikmati sajian kulinernya.
Salah satu contohnya, pempek yang merupakan salah satu makanan khas Kota Palembang yang sudah hampir dikenal di seluruh wilayah Indonesia. Kalau kita ingin menikmati cita rasanya, kita tidak perlu jauh-jauh pergi ke Kota Palembang sebagai daerah asalnya. Sebut saja �Pempek Ny. Kamto� yang terletak di Jl. Beskalan No. 3, Yogyakarta. Kalau dari Malioboro, ke arah Jalan Ahmad Yani, ada perempatan belok ke kanan, rukonya ada di sebelah kiri jalan. Menurut informasi yang kami terima, Pempek Ny. Kamto ini merupakan salah satu penjual pempek yang cukup kondang di Kota Yogyakarta. Pada papan namanya, tertulis jelas bahwa Pempek Ny. Kamto merupakan pempek asli 10 Ulu Palembang dan sudah berdiri sejak tahun 1984-an.
Dengan menempati salah satu ruko yang cukup nyaman dengan warna merah yang cukup dominan, Pempek Ny. Kamto mulai melayani para pengunjungnya mulai dari jam 9 pagi sampai jam 9 malam setiap hari. Seperti yang tertera di papan namanya, ada berbagai jenis pempek yang bisa kita nikmati disini, ada pempek kapal selam, lenggang panggang, model, lenggang, bulat, kulit, lenjer, pastel, tekwan, tahu dan juga mi tahu. Semua jenis pempek ini dibandrol mulai dari 6ribu sampai 10ribu rupiah per porsi, mungkin bisa dibilang agak mahal untuk ukuran makanan di Kota Yogyakarta. Namun jika dibandingkan dengan rasanya, harga tersebut cukup sebanding, apalagi kita tidak perlu jauh-jauh pergi ke Kota Palembang untuk mendapatkannya.
Biasanya kalau kita pergi ke sebuah tempat makan, aturan mainnya pesan makan dan bayar, namun tidak demikian di pempek ny. Kamto, kita harus pesan dan membayar terlebih dulu kemudian kita baru bisa menikmatinya. Setelah pesanan datang, kita harus menambahkan bumbunya yang sudah tersedia di atas meja, ada 2 pilihan bumbu yang biasa dan yang pedas. Rasanya memang benar-benar mantap, pempeknya empuk dan racikan bumbunya pas. Tidak heran kalau sampai sekarang Pempek Ny. Kamto sudah memiliki sekitar 10 cabang yang tersebar di Kota Yogyakarta, Semarang, Solo hingga ke Surabaya. Namun ada sebagian besar orang yang lebih suka menikmati pempek Ny. Kamto yang ada di Jl. Beskalan, Yogyakarta.
Specifications
- Menu Andalan: Pempek (Rp. 6.000 � Rp. 10.000) Pempek (Rp. 6.000 � Rp. 10.000)
- Jam Buka: 09.00 - 21.00
- Alamat Lokasi: Jl. Beskalan No. 3, Yogyakarta Telp. 0274-514291 Jl. Beskalan No. 3, Yogyakarta Telp. 0274-514291
0 komentar:
Posting Komentar